Institut AIMSekolah Adab Untuk Guru

Hal Baru dan Motivasi Baru dari Sesi 10 SAGU Batch 06

Sekolah Adab Untuk Guru

Pusat Adab Nasional (AdabInsanMulia.Org) kembali menyelenggarakan Batch ke-VI Sekolah Adab Untuk Guru (SAGU) Tingkat Dasar. Program ini diselenggarakan dengan tujuan agar seluruh penyelenggara pendidikan memiliki motivasi yang sama sekaligus cara kerja yang terukur dalam mewujudkan kemanusiaan yang adil dan beradab untuk Indonesia Beradab. Diselenggarakan khusus secara daring, hari Sabtu dan Ahad, 10 Agustus-22 September 2024.

Sesi Kesepuluh (Ahad, 08/09/2024) berlangsung rentang pukul 15.45-17.45 WIB, membahas Penyusunan Bahan Ajar Islami dengan pemateri Kepala SekolahAdab.ID, Rini Kusmayani, ST., M.Pd.I.

Pada sesi kesepuluh ini, apa saja hal penting dan baru serta motivasi baru yang diperoleh oleh murid?

A. Hal Baru

3 (tiga) poin penting pelajaran yang penting dan baru bagi murid pada sesi ke-10 ini:

No. 3 Hal Penting dan Baru
1
1. – Metode lebih penting dari pada materi
– Guru lebih penting dari pada metode
– Ruh guru lebih penting dari pada guru itu sendiri

2. alam semesta bukan semata-mata objek pengamatan saja tapi juga berjalan dengan sunnahtullahnya

3. sangat penting membuat perencanaan pembelajaran menggunakan bahan ajar yang islami di tengah banyak pemikiran-pemikiran yang bertolakbelakang dengan pemikiran islam

2 1. cara pembuatan bahan ajar islami
2. mengaitkan setiap materi dengan kisah dan al-quran
3. tahapan islamisasi ilmu
3 – Perlunya islamisasi modul ajar untuk menanamkan keimanan kepada Robb nya.
– Untuk melakukan islamisasi bahan ajar, guru harus men- tadabbur Alquran dan tafakur alam.
– Dalam mengembangkan bahan ajar perlu di masukkan Literasi.
4 1. Membentuk murid yang beriman
2. Pembuatan bahan ajar islami agar anatara tujuan dan materi ajar sejalan
3. Literasi di Indonesia harus meningkat khususnya dalam pembelanaran islami
5 1. Pentingnya mengembangkan bahan ajar Islami
2. Kita harus menjadikan ilmu sebagai jalan untuk mengenal Allah dan beribadah kepada Nya
3. Mengetahui tahapan dalam mengebangkan bahan ajar Islami
6
1. Guru Itu berjihad melawan kebodohan, dan bahan ajar adalah senjatanya, kepiawaian menguasai senjata adalah metodenya.
2. Ketika mengajarkan materi ilmu apapun pada anak-anak amat penting untuk memperhatikan sumbernya, sebab jika bersumber dari non-islami, tentu bisa menyesatkan.
3. Pentingnya menyusun bahan ajar bahkan buku pegangan secara mandiri untuk anak-anak di sekolah, terlebih agar apa yang kita ajarkan pada anak-anak bisa kita pertanggungjawabkan di hadapan Allah pada sidang akhirat kelak.
7
mengembangkan bahan ajar yang islami sangat penting ditengah gempuran pemahaman2 sekuler, liberal , materialisme dll
metode lebih penting dari materi, guru lebih penting dari metode, ruh guru lebih penting dari guru
materi harus dibuat untuk mencapai tujuan pendidikan itu sendiri
barat menjadi sekuler karena trauma sejarah :inkuisisi, sedangkan muslim tidak punya trauma sejarah, so must be proud of it. muslim maju pengetahuan karena spirit alquran
8 1. Para sahabat semua yang mereka gunakan dalam penemuan adalah bersumber dari bahan ajar islami yaitu Al-Qur’an
2. Pentingnya Ruh
3. Pentingya mengevaluasi dalam kegiatan dan seluruh SOP yang sudah sekolah buat
9 1.Sekulerisasi
2.tantangan pemikiran
3. Literasi
10 Bahan ajar islami itu apa, bahan ajar islami itu bagaimana, ruh atau nilai bahan ajar
11 1.Mengetahui mengapa harus memakai bahan ajar yang islami
2.Mengetahui permasalahan yang ada pada bahan ajar yang kita jalani saat ini
3. Mengetahui pendapat pata tokoh terkait tahapan islamisasi pada pengetahuan
12
Alasan Sekularisme barat : Barat tidak mau mencampuri urusan agama dan ilmu pengetahuan dikarenakan sejarah traumatik praktik kegamaan / “Inquisition” jika pengetahuan alam yang ditemukan tidak sejalan dengan ajaran katholik dan gereja, maka penemu akan dihukum berat.

Adab Pendidikan Sains
1. Meletakkan fenomena alam pada tempatnya yaitu sebagai ayat ayat Allah
2. Alam semesta bukan sematamata objek pengamtan namun juga segala sesuatu berjalan dengan sunatullah
3. Ilmu : jalan mengenal Allah dan beribadah kepadaNya
4. Ilmu : Jalan mengenal adab

13 islamisasi, sekularisasi dan faham lain yg tidak sesuai islam yang menjadi tujuan
14
1. Pengembangan bahan ajar menjadi sesuatu yang wajib dilakukan agar sesuai dengan tujuan pembelajaran yang diinginkan sebagai proses Islamisasi
2. Beberapa tantangan dalam pendidikan menjadi landasan kita harus melakukan proses Islamisasi bahan ajar
3. Sebaik bahan ajar yang dibuat tetap ada hal yang menjadi keutamaan yaitu Ruh dari pengajar.
15 Mengislamisasi bahan ajar secara runtut materi, di kaitkan dengan ayat-ayat Al-Qur’an
16 Adab Pendidikan Sains:

1. Meletakkan fenomena alam pada tempatnya yaitu sebagai ayat-ayat Allah
2. Alam semesta buka semata-mata objek pengamatan namun juga segala sesuatu berjalan dengan sunatullah
3. Ilmu: jalan mengenal Allah dan beribadah kepada-Nya
4. Ilmu: jalan mengenal Adab

17 Kenapa bahan ajar islami yang harus dikembangkan karenvahan ajar hari ini tidak menjadikan Islam sebagai revaniu.
Permasalahan yang ada di bahan ajar kita
1.seklurasi ilmu pengetahuan
2.tantangan pemikiran lainnya contohnya liberalisasi,plarisme agama, fanimisme, LGBT
3.masalah literasi Indonesia
18
1. Islamisasi bahan ajar merupakan senjata guru dalam membasmi kebodohan dan menghilangkan konsep-konsep Barat tentang ilmu yang tidak sesuai dengan Al-Qur’an
2. Metode guru dalam menggunakan bahan ajar juga menjadi salah satu kunci keberhasilan penyampaian ilmu. Karena metode ibarat cara menggunakan senjata kita dalam berperang.
3. Menurut al-Attas, Islamisasi ilmu melibatkan dua langkah utama yang saling berhubungan pertama proses mengeluarkan unsur-unsur dan konsep-konsep penting Barat dari suatu ilmu, dan kedua memasukkan unsur-unsur dan konsep-konsep utama Islam ke dalamnya.
19
1. Dalam pendidikan, modul ajar ibarat senjata dan bagaimana menggunakannya adalah ibarat metode.
2. Permasalahan yang terjadi dalam bahan ajar adalah sekularisasi, liberalisasi, pluralisme agama, feminisme.
3. Ketika peradaban dipegang oleh peradaban selain islam, maka yang terjadi adalah kerusakan, bisa keruskan alam, moral, dll
20
1. Bahan ajar yang islami diperlukan untuk mengambilkan kepada knowledge yang benar. Karena ternyata banyak sekali fakta yang belum terpublish
2. Bahan ajar islami diperlukan untuk mencapai cita-cita mencetak generasi peradaban
3. Tidak ada ilmu yg terpisah dengan pengetahuan agama
21 1. Sangat penting untuk menyusun bahan ajar sendiri dengan memasukkan islamic world view
2. Ilmu pengetahuan menjadi jalan mengenal Allah dan beribadah kepada-Nya serta merupakan jalan mengenal adab
3. Contohlah para ulama bagaimana memanfaatkan waktu untuk belajar, membaca buku, dan menulis buku
22
1. Tantangan dunia pendidikan yang benar benar perlu diwaspadai karena nyata adanya dan membuka kesadaran untuk berjuang menghadapi tantangan tersebut.
2. Evaluasi bahan ajar yang selama ini dipakai ternyata belum sinkron dengan tujuan pendidikan yang sebenarnya
3. Segera identifikasi dan benahi materi /bahan ajar yang digunakan saat ini
23
1. Menyusun bahan ajar Islami sangat penting dalam menjawab tantangan umat Islam hari ini salah satunya confusing of knowledge
2. Bahan ajar harus disusun untuk mengarahkan murid menjadi beradab
3. Islamisasi bahan ajar bukan sekedar integrasi, namun harus menjadikan Al Quran dan Sunnah sebagai sumber utama
24 1. Kenapa bahan ajar islami?->karena bahan ajar yang ada hari ini tidak menjadikan islam sebagai ruh didalamnya
2. SOP bagi seorang guru harus sudah mempersiapkan materi ajar dengan sebaik-baiknya
3. Materi ajar itu yang memiliki cara pandang yang islami, terhindar dari pemikiran barat
25
1. Sekulerisme adalah Pembebasan Manusis dari kungkungan agama dan kangkung metafisik yang mengatur akal. (Conelis Van.Peursen)] 2. Adab Pendidikan Sain
A. Meletakkan fenomena alam pada
tempatnya yaitu sebagai ayay-ayat Allah
B. Alam semesta bukan semata mata
objek.pengamatan namun juga
segala.sesuatu berjalan dengan
sunnatullaah
C. Ilmu; jalan mengenal Allah dan beribadah
kepada NYA
D . ILMU : Jalan mengenal Adab
3. Menurut syed Naquib AL ATTAS, Proses Islamisasi ilmu bisa dilakukan dengan melalui 2 cara
A. Mengisolir unsur”dan konsep” kunci yang
membentuk budaya dan peradapan
barat.
B. Memasukkan unsur” Islam beserta
konsep” kunci dari setiap bidang
dari ilmu pengetahuan saat ini yang
relevan.
26
1. Menyusun Bahan ajar harus berlandaskan tujuan pembelajaran yang islami
2. Mengajar itu berjihad maka sebelum mengajar harus menyiapkan amunisi untuk menghadapi musuh, musuh dalm hal ini adalah melawan kebodohan .
3, Pada penyusunan bahan ajar seorang muadib harus mengkaitkan dengan ayat ayat alquran dan hadis.
27
1. Ilmu itu harus rasional dan empiris
2. Bahan ajar Islami merupakan bahan ajar yang harus dibuat oleh para guru supaya peserta didik tidak berpikir kebarat-baratan
3. Menulis membantu meningkatkan daya ingat seseorang, ilmu itu adalah buruan dan tulisan adalah ikatannya.
28
1.bahqn ajar harus islami disebabkan sekolaha islam yang fidak islami kerercapain tujuan sgt rendah untuk dicpai
2.kondisi kekinian memisahkan ilmu agama dengan ilmu umum ,memisahkan kehidupan agama dan dunia menimbulkan kebingungan pada anak
3.Tantangan dalam dunia pendidikn
-Liberalisme
-Pluralusme
-Feminisme
-LGBG
29 1. Bahan Ajar adalah senjata kita sebagai guru. SOP guru dalam pedagogik adalah mempunyai Bahan Ajar.
2. Permasalahan dalam bahan ajar kita adalah Sekularime Ilmu Pengetahuan
3. Tugas kita membuat bahan ajar yang islami yang bisa lebih mendekatkan kita dan murid kita pada Al Quran
30 mengembangkan kurikulum
Mengembangkan bahan ajar
31
Islam berbanding lurus dengan kemajuan Sains, Lahirnya Faham Barat karena kekecewaan terhadap Barat, Islam Hadir untuk memuliakan umat manusia
32
-Pendidikan Islam seharusnya sesuai dengan tujuan pendidikan Islam.bersuber Alquran
Tidak srkuler
Islam sangat mendorong ilmu pengetahuan yg dijembangkan karena dalam quran banyak ayat2 yg memuat ilmu dan pengetahuan dan sains
Guru menyiapkan Bahan ajar sendiri untuk menyesuaikan bahan ajar yg islami
Dengan mengacu pada kurikulum pemerintah sebagai acuannya

B. Motivasi Baru

Motivasi Baru‘ apa yang murid dapatkan secara umum yang ingin segera diimplementasikan di tempat murid beraktifitas:

No. Motivasi Baru
1 menyusun bahan ajar yang islami
2 ghiroh untuk membuat bahan ajar sendiri yang islami.
3 Guru harus dapat mengembangkan bahan ajar yang islamisasi.
4 Berjalanlah dimuka bumi agar dapat mengambil hikmah
5
Mulai menyesuaikan kembali bahan ajar yang dibuat (PPT atau soal) agar ada nilai Islam di dalamnya dan anak murid dapat lebih mengenal Allah dari apa yang sudah dipelajari di sekolah.
6
Semangat literasi, ingin mengunjungi perpustakaan, dan mulai menapaki jalan untuk menyusun buku pegangan SD untuk murid-murid bersama-sama dengan tim di sekolah.
7 bagaimana santri belajar harus dengan spirit alquran
mulai serius mengemabangkan bahan ajar khas sekolah sendiri yang merujuk quran sunnah
meningkatkan kecintaan terhadap literasi murid
8 Yang diterapkan di sekoalh sudah sama namun masih banyak yang harus diperbaiki di sekolah kami
9 Pembisaan menulis
10 Membuat bahan ajar yang ada ruh atau value Islam
11 Mulai membuat dan merencanakan bahan ajar yang islami untuk generasi penerus bangsa agar mereka tidak salah ilmu
12
Tadabbur dan tafakkur kembali dalam persiapan menghadap murid untuk mengembalikan fitrah pengetahuan kepada Al Quran
13 perlunya islamisasi ilmu karena terjadi penyimpangan dalam tujuan, ataupun kekeliruan dalam memakai konsep
14 Mempersiapkan ruh pengajar dengan sebaik-baiknya dan bahan ajar sebagai senjata seorang guru pejuang
15 Berusaha membuat bahan ajar islami
16 Mulai menyusun bahan ajar yang islami
17 Membuat bahan ajar yang islami yang berlandaskan Al Qur’an
18 Belajar merancang bahan ajar yang sesuai dengan konsep Islam
19 Dalam mendidik anak-anak, metode pendidikan penting, tetapi lebih penting lagi adalah ruh para pendidik
20 Bahan ajar islami dimasukkan kedalam kurikulum
21
Banyak membaca, berliterasi, mencari referensi dan membuat bahan ajar yang memasukkan nilai-nilai Islam (Islamic worldview) untuk selanjutnya bisa digunakan, tidak lagi menggunakan bahan ajar dari luar yang tidak sesuai.
22 Bersama sama menyusun bahan ajar yang islami
23 Mengarahkan para guru untuk menyusun bahan ajar sendiri sesuai dengan nilai-nilai Islam
24
Ingin mengembangkan bahan ajar islami dalam kegiatan pembelajaran agar dapat mempersiapkan materi ajar dengan sebaik-baiknya
25 Membuat bahan ajar yang Islami
26 memyusun modul ajar mengkaitkan dengan ayat ayat alquran dan hadis.
27 Membuat bahan ajar Islami sesuai mapel yang saya ajarkan
28
1.Keinginan memimpin peradaban bertujuan memakmurkan bumi disebabkan peradaban yang sekarang dipimpin barat menimbulkan kerusakan bumi yang cukup.parah
2.Meningkatkan kemampuan literasi / bahasa dimana Ciri Negara yang memiliki peradaban adalah memiliki kemampuan bahasa
3.Memperbaiki materi ajar yaitu materi ajar yang islami.
29 Membuat Bahan Ajar Islami untuk kegiatan KBM di kelas
30 Semangat dalam membuat bahan ajar yang islami
31 Saatnya Islamisasi Sains, Jangan mau dibodohi pemikiran Barat
32 Bersemangat untuk merancang kurikulum berbadis, alquran
Memotifasi guru untuk membuat bahan ajar mandiri

Semoga seluruh murid dapat semakin menyempurnakan diri sebagai Muaddib/ah terbaik, sehingga dapat mengembangkan pendidikan berbasis adab secara ilmiah dan komprehensif.


Institut Adab Insan Mulia

▫️ Web: AdabInsanMulia.org
▫️ Telegram: t.me/sekolahadab
▫️ FB: facebook.com/adabinsanmulia
▫️ IG: instagram.com/adabinsanmulia
▫️ Twitter: twitter.com/adabinsanmulia
▫️ YouTube: www.youtube.com/AdabTVOnline
▫️ WA: https://chat.whatsapp.com/LELTACMjFab7bZm5igQoCB

Admin: wa.me/6287726541098

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button
× How can I help you?