Institut AIMSekolah Adab Untuk Orang Tua

SARAT Sesi 09 T.A. 2024/2025 | Urgensi Dzikir Bagi Muaddib

Sekolah Adab Untuk Orang Tua

Ahad (13/04/2025), Institut Adab Insan Mulia menyelenggarakan Sesi 09 Sekolah Adab Untuk Orang Tua (SARAT) T.A. 2024/2025. Seluruh Wali Murid secara umum hadir pukul 06.45 WIB dengan Dress-Code yang ditetapkan yakni bagi para Ayah mengenakan Peci Hitam dan Koko Putih, kecuali wali murid kelas 6 dikarenakan persiapan Khataman 30 Juz. Kegiatan dilaksanakan di Masjid Nurussalam Beji, Depok.

Acara dimulai dengan Pre-Test (Quiz) pada pukul 06.45 WIB hingga pukul 07.00 WIB. Selepas itu kegiatan dilanjutkan dengan mendengarkan Taujih Rabbani yang dibacakan oleh Ananda Fahim dan Fatih dari Kelas 5B SekolahAdab.ID. Keduanya membaca kalam Allah SWT secara bergantian antara ayat dan terjemahnya untuk membiasakan budaya tadabbur paling mendasar.

Kemudian acara dilanjutkan dengan materi inti yang disampaikan langsung oleh Pembina Yayasan Adab Insan Mulia, Dr. Wido Supraha, M.Si. Beliau membawakan tema berjudul Urgensi Dzikir Bagi Muaddib, baik muaddib dari Wali Kelas maupun Wali Murid. Hal ini karena sebagai pendidik harus memiliki kualitas ketenangan jiwa yang paripurna agar dapat tetap merawat kewarasan yang tinggi.

Beliau menegaskan urgensi berdzikir sebagai salah satu cara menutrisi jiwa manusia. Hal ini karena manusia tidak sekedar membutuhkan gizi bagi akalnya dan jasadnya, namun jauh lebih penting juga adalah gizi bagi hatinya. Murid yang beradab berawal dari muaddib yang juga beradab, muaddib yang tidak sekedar cerdas akalnya, dan kuat jasadnya, melainkan juga bersih jiwanya, agar ia tetap dapat mendidik dengan standar sebagai pendidik yang berbasis ilmu, bukan perasaan.

Sebelum sesi tanya jawab, terlebih dahulu seluruh peserta bershalawat sambil berinfak, dipimpin oleh Ustadz Naufal Riwayadi, Lc. Setelahnya baru dibuka sesi tanya jawab. Dikarenakan waktu yang terbatas hingga 08.30 WIB, pemateri hanya dapat menjawab 2 pertanyaan yang masuk dari Bapak Tetra dan Bapak Kusnan. Selengkapnya dapat disimak pada video di atas. Alhamdulillah infak majelis terkumpul sebesar IDR 3,473,500,-.

Acara dilanjutkan dengan pengumuman dari Kepala Sekolah SekolahAdab.ID, Ustadzah Rini Kusmayani, ST., M.Pd.I., dan setelah ditutup, kemudian seluruh peserta saling bermushafahah, saling bermaaf-maafan sebagai sebuah tradisi baik di Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Semoga dengan hadirnya berpasangan seluruh Ayah dan Bunda, khususnya Wali Murid SekolahAdab.ID, dapat semakin memudahkan kerjasaman kemitraan dalam mendidik murid-murid, generasi beradab di masa depan.

Kegiatan ini juga tetap terbuka untuk masyarakat UMUM yang ingin menghadirinya untuk dapat meningkatkan kualitas parenting dalam menjalankan tugas dari Allah SWT, untuk menjadi Ayah dan Bunda terbaik. Yassirlana wa lakum.


Apakah hal baru yang diperoleh oleh Wali Murid dari pertemuan SARAT Sesi 09 T.A. 2024/2025?

Berikut ini rekap jawaban yang diterima:

No. Hal Baru Yang Diperoleh Wali Murid Dari Materi SARAT Sesi 09
1 Selain mengajarkan anak sholat k masjid, harus lebih ditekankan lagi dzikir dan doa setelah sholat
2 Penting nya menghidupkan kebiasaan berdzikir di setiap waktu agar jiwa selalu berada dalam kebaikan. 
3 Bahwasanya berdzikir akan lebih baik jika dilakukan setiap saat kondisi baik dan buruk serta kapanpun dan dimanapun
Karena berdzikir dilakukan ketika kapanpun kita mengingat Allah SWT.
4 Wawasan tentang hal berdzikir yg harus didawamkan oleh orang tua agar menjadi teladan untuk anak² di rumah 
5 》 Amalan orang tua mengandung 2 perkara :
1. Mengandubg keteladanan, karena nasihat yg dilihat oleh mata anak terkadang lebih efektif apa yg dilihat anak. (Jika ingin mempunyai anak yg berkualitas maka orang tua juga harus melebihi kualitas anak).
2. Mengandung keberkahan.
6 Kesholihan orang tua sangat berpengaruh thd kesholehan anak.
Salah satu upayanya dg program dzikir harian, memberikan teladan baik kuantitas maupun kualitas.
7 Ilmu itu tinggi maka tidak bisa masuk ke orang yang hatinya tinggi (sombong). Dalam menanamkan adab mulailah dari keteladanan,harapkan keberkahan.
8 Zikir sunnah tapi dampaknya luar biasa
9 Alhamdullilah jadi tau mengenai
Bagaimana menguatkan jiwa yg bersih
10 Amalan orang tua mengandung 2 kebaikan yaitu keteladanan dan keberkahan 
11 Berdzikir akan membuat kita mengingat Allah maka Allah akan mengingat dan menjaga kita
12 Keikhlasan dalam berdzikir, sehingga ketika melaksanakan nya tidak seperti terpenjara
13 Reminder buat diri sndiri betapa pntingnya dzikir disetiap ba’da sholat dan pagi dan petang, dll nya.
14 Dzikir melembutkan hati dan ilmu hanya bisa masuk pada hati yg lembut 
15 -Pentingnya menguatkan urgensi Dzikir
-Adab berdzikir terutama jangan dalam hati
-Menikmati dzikir agar ruh tidak terasa hilang
16 Keselarasan akal, jasad dan jiwa dan kesehatan jiwa dg berdzikir secara nikmat bukan terpaksa utk menyelesaikan semua permasalahan dna mencapai kebahagiaan
17

Ciri ibadah Ramadhan di terima :
1. Hatinya jiwa nya semakin lembut
2. Jiwa yang semakin bersih
3. Ibadahnya semakin khusyuk
4. Hidup nya semakin di mudahkan oleh Allah untuk melanjutkan kebaikan selanjutnya

Halalul bi Halalin
Puasa Syawal 6 hari amalan nya setara dengan berpuasa 360 hari (1 tahun)
Quality dalam shalat adalah ketika shalat itu khusyuk.Wali Murid :
1. Kualitas dalam keteladanan yang berkualitas karena anak anak mencontoh keteladanan dari orangtua nya
2. Cari keberkahan
Jika ingin anak yang shaleh maka orangtua. harus lebih shaleh sehingga sukses  membentuk anak yg shaleh

Adab : Disiplin of  body, main  and soul
Ini harus terukur
Memberi makan jiwa
Ilmu itu tinggi , dia tidak akan masuk kedalam jiwa yang tinggi (sombong)
Dzikir mulai dg keteladanan
Harapkan keberkahan


Apa yang bisa di lakukan dg dzikir:
1. Kuatkan urgensi pentingnya dzikir
• Dzikir membuat jiwa tenang
‘Ingatlah dg berdzikir kepada Allah maka hatinya menjadi tenang’  (QS 13 :28)
Dzikir : Tilawah Quran
Dzikir : Tasbih, Tahlil, Takbir

2. Dzikir harus jadi Program Harian
 QS 33 :41-42
• dzikir sebanyak banyak nya
• Bertasbih pagi dan petang

QS Toha :14
Dirikan shalat untuk mengingat  Allah
Orang yg berdzikir kepada Allah akan Takzim kepada Allah
Jika ingin sukses di dunia maka temannya adalah dzikir QS Al Jumuah : 9-11
“Jika telah selesai shalat maka bertebaran lah di muka bumi Allah , carilah karunia keberkahan dari Allah , sering2 lah berdzikir kepada Allah , semoga  mendapatkan kesuksesan”

4. Amalkan amalan sunah : QS 2:152
• melihat dg penglihatan Allah
• Jika meminta Allah akan kabulkan
• Akan di jaga dan di cintai Allah

5. Adab dzikir QS 7:205
• jangan keras2
• Jangan dalam hati
Yang paling baik membentuk halaqoh, duduk melingkar, di pandu oleh satu orang .

6. Al Munafiqun :9
Fitnah anak dan jabatan
Jangan sampai anak anak menjadikan qt tidak berdzikir kepada Allah
Anak pintar >>> Ulul Albab
• dzikir 28:29
• Tafakur 3 : 190-197
penting nya dzikir bagi diri

18 Adab : disiplin jiwa bersih, akal cerdas, jasad kuat
Profil : harus detail :
Akal cerdas: kriteria seperti apa, target dan paham atas materi
Jiwa: harus baik. beriman dan mengikuti:  sifat2 jeleknya harus hilang, seperti dendam, menang swndiri,
Jasad : harus Kuat. Dan harus itu yang pertama. Contohnya harus bisa berenang 2 gaya, bisa menyelam 3 meter
Pengenalan jasad harus tau badan dan tau bagaimana cara membuat makanan minuman sehat
Pengenalan jiwa : belajar tata cara belajar.
Dzikir penting
Tazkiah anak dan kita.
Ilmu itu tinggi, tidak bisa maduk pada jiwa yang tinggi hati, sombong, serakah,tamak, pemarah, baper, dan sifat jelek.
Mulai dari keteladanan. Harapkan keteladanan.

Urgensinya :
1. Jiwa tenang. Hanya Dengan zikir hati menjadi tenang. Imam nawawi : Sebaik dzikir itu tilawah quran. Tasbih, tahlil, tahmid, takbir. Dll jangan sampai dIkirnuya anjai anjri asu, i love u dll

2. Dzikir harus jadi program harian. Al ahzab 41 42. Tasbih waktu pagi dan petang. Bisa dimana saja kapan saja. Mentakzimkan Allah. Kalau sudah dekat Allah, pasti ada jalan dan ditolong Allah. Kalau ingin sukses di dunia harua zikir. Al jumuah 10

Sholat khusu. Al muminun. Melaksanakan sunnah.dan Allah mencintai hamba yang menjalankan sunnah. Dia melihat, mendengar dengan aku. Itu karena amal sunnah dicintai

Akhir zaman : kevurukan lebih banyak. Perlu untuk jiwa beraih. Kita harus ingat Allah, allah akan ingat kita, kalau kita jaga Allah, Allah akan jaga kita

3. Adab dlam zikir : 7:205 : jangan keras2 dan jangan dalam hati, ketundukan. 1 orang zikir keras, anak2 ikutan.

Zikir bersama2. Lingkaran zikor atau khalakah
Al munafijun 9. Jangan sampai anak membuat kita tidak berzikir pada Allah, juga karena harta dan jabatan. Kalau terjadi itu bakal rugi
Zikir sebagai peogram utama. Thoha 14
Solat sebagai zikir. Referensi quran sebagai jawaban atau pertanyaan kehidupan
Zikir membentengi diri. Termasuk dari sihir, gendam
Bersihkan hati, ilmu mudah, amal berkah. Insya Allah masuk surga
19 alasan kenapa tetap almasturat
20 Alhamdulillah bisa memahami tentang pentingnya berdzikir.
21 Zikir harus jadi program harian, dan membuat hati jadi tenang 
22 Urgensi dzikir
23 Menyegarkan pemahaman tentang pentingnya selalu berdzikir setiap saat dan menyadari utk menjadi tauladan bagi anak2
24 Urgensi dzikir untuk anak dan memimpin dzikir di Masjid
25 Urugensi Dzikiri
26 Pentingnya Dzikir bagi seorang muslim fan keluarga 
27 Keberhasilan pada anak juga dapat dipengaruhi oleh kesholihan orang tua
28 Pentingnya dzikir harian
29 Menyegarkan kesadaran utk memastikan tdk melepaskan kebiasaan dzikir setiap saat
30 Adab berdzikir 
31 Keteladanan dalam dzikir berharap keberkahan untuk anak-anak dalam menuntut ilmu. 
32 Dzikir harus dilafalkan kapan pun
33 Membiasakan dzikir dg keteladanan juga menjelaskan urgensinya pada anak agar anak memiliki motivasi yg benar saat berdzkir
34 Ilmu itu tinggi,. karena nya ia tidak akan masuk ke dalam jiwa yang kotor 
35 Pentingnya dzikir dalam kehidupan seorang muslim dan keluarga 
36 lengkapi diri kita, pikiran kita dengan “Dzikir, Pikir, Ikhtiar”
37 Perbanyak dzikir hati menjadi lembut dan akan mendapatkan keberkahan 
38 Menambahkan dizir ketika sholat
39 》 Amalan orang tua mengandung 2 perkara :

1. Mengandubg keteladanan, karena nasihat yg dilihat oleh mata anak terkadang lebih efektif apa yg dilihat anak. (Jika ingin mempunyai anak yg berkualitas maka orang tua juga harus melebihi kualitas anak).

2. Mengandung keberkahan.
40 Pentingnya berdzikir setiap hari dan berbagai keadaan
41 Ingin anak sholeh, maka soleh duluan.

Keshalihan anak keberkahan dari kesalahan orang tuanya. 
42 Rutin berzikir banyak beramal soleh agar anak semakin shalih dan shalihah
43 Mengingatkan kembali tentang keteladanan orangtua dengan mengharap keberkahan Allah. Membiasakan berdzikir sepanjang waktu.

Mengingatkan untuk membuat target pembiasaan anak menikmati dzikir, menjalankan adab dzikir dan doa.
44 Mereview & mengevaluasi ibadah selama Ramadhan
45 Zikir ternyata banyak macamnya. Bisa dilakukan kapan saja dengan kuantitas yang tidak terbatas 
46 Alhamdulillah lebih menambah wawasan tentang zikir dan naik level tentang jiwa dan kepribadian
47 alhamdulillah ilmu yang sangat bermanfaat menambah kesemangatan untuk berdzikir 
48 ibadah dzikir memang sunnah tetapi sangat rugi ditinggalkan
49 Zikir sangat penting utk pembangunan jiwa
50 Membiasakan zikir kepada anak
51 Konsep dzikir yg selama ini dilakukan ternyata masih blm komprehensif
52 Urgensi Dzikr berdasarkan tadabbur ayat quran.
53 Dzikir sumber ketenangan
54 Pentingnya berzikir
55 Urgensi Dzikir
56 Ketenangan jiwa dengan dzikrullah
57 Sukses dunia bisa dengan membiasakan diri berdzikir
58 Mengingatkan lagi tentang urgensi dzikir. 
59 Menambah pengetahuan urgensi berzikir
60 Semangat baru untuk menjadi jiwa yang tenang,sabar dan khusuk 
61 Agar memerintahkan anak untuk shalat & bersabar dalam mendidik anak. 
62 Urgensi dzikir
63 Mengejar kualitas dalam berdzikir dibanding kuantitas 
64 Mendidik butuh kesabaran
65 Menjadikan khusyu sebagai orientasi shalat
66 Memberikan keteladanan dalam berzikir
67 Semakin yakin utk menguatkan amalan Dzikr
68 Urgensi dzikir dengan tenang
69 Alhamdulillah diingatkan kembali urgensi dzikir 
70 Menyadarkan kembali urgensi berdzikir sebagai unsur dalam keberhasilan pengadaban
71 Dzikir sangat penting untuk kesuksesan dunia dan akhirat
72 Mendidik perlu jiwa yang tenang
73 Mendidik anak perlu jiwa yang tenang
74 Urgensi Dzikir, pentingnya berdzikir, adab berdzikir, tujuan dzikir,
75 Amalan orangtua mengandung 2 perkara, keteladanan dan keberkahan. 
76 Ciri pribadi yang amal ibadahnya diterima oleh Allah Azza Wa Jalla
77 Beberapa ayat yang berkaitan dengan Dzikir. 
78 Menjadikan dzikir program harian dan adab dalam berdzikir
79 Manfaat dan adab berzikir 
80 Manfaat dari Dzikir harian
81 Dzikir menjadi hal yg urgent utk menjadi jiwa yg tenang 
82 Pendidikan jasad harus didahulukan
83 Menguatkan utk istiqomah dlm dzikir
84 Lebih memahami dan mandalami makna serta pentingnya berdzikir dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari
85 Urgensi berdzikir
86 Mendidik anak itu harus sabar, diiringi dengan keteladanan dan berharap mendapatkan keberkahan.
87 Urgensi dzikir untuk anak
88 Begitu pentingnya dzikir dlm kondisi apapun, dimanapun dengan sepenuh hati
89 Mengetahui ciri amalan diterima, urgensi berdzikir
90 Bahwa Dzikir dapat menjadi jalan untuk mendapatkan kesuksesan baik dunia dan akhirat
91 Mendapatkan ilmu baru , mendapat motivasi utk istiqomah dalam berdzikir dan memberikan teladan utk anak2
92 Keutamaan berdzikir dalam kaitannya mendidik anak

Institut Adab Insan Mulia

▫️ Web: AdabInsanMulia.org
▫️ Telegram: t.me/sekolahadab
▫️ FB: facebook.com/adabinsanmulia
▫️ IG: instagram.com/adabinsanmulia
▫️ Twitter: twitter.com/adabinsanmulia
▫️ YouTube: www.youtube.com/AdabTVOnline
▫️ WA: https://chat.whatsapp.com/LELTACMjFab7bZm5igQoCB

Admin: wa.me/6287726541098

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button
× Kontak Kami